banner 468x60

Gelar Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Kecamatan Klaten Utara

 Pendidikan
banner 468x60

Suarapamong.com Klaten- Gelar Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Kecamatan­ Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SD Negeri Se-Kecamatan Klaten Utara.Lomba tersebut bertujuan untuk mengasah keterampilan murid dan untuk meningkatkan kreativitas anak didik.

Jenis yang diperlombakan antaranya : kriya anyam, gambar bercerita, menyanyi tunggal, pantomim, dan seni tari.jumlah pesertanya sebanyak 19 sekolah Campuran SD NEGERI dan SD SWASTA.

” Dalam kontestasi lomba ini akan diambil 3 pemenang nantinya akan diseleksi lagi hingga juara 1 untuk mewakili ditingkat Kabupaten Klaten,” ujar Ketua Panitia pada Selasa (16/5/2023).

FLS2N merupakan agenda tahunan yang menjadi wadah kreasi siswa sekolah dasar. Tentu peserta akan menampilkan karya kreatif dan inovatif dengan mengedepankan sportivitas dalam pengembangan diri.

Koordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan Kecamatan Klaten Utara, Untung JP, menyampaikan bawasanya kegiatan ini diadakan dalam mencari penggalian bakat kreatifitas siswa dari tingkat Kecamatan dan nantinya akan dilanjutkan ke tingkat Kabupaten.

“Lebih Lanjut Untung Selaku Korwil Klaten Utara, berharap kegiatan ini bisa menjadi wadah kreatifitas dan pengembangan bakat sehingga membentuk siswa yang berkarakter dan mandiri serta berdaya saing kedepannya nanti,sehingga akan menyesuaikan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) sekarang ini Agar Senantiasa bisa mengikutinya,” Terangnya. Red/ Widi

banner 468x60
Avatar photo

Author: 

Related Posts

Comments are closed.