banner 468x60

Dispermades Klaten, Selenggarakan Santi Aji  dan Simulasi Pemungutan Suara Pemilihan Kepala Desa Serentak  gelombang pertama tahun 2023

 Seputar Desa
banner 468x60

Suarapamong.com KLATEN – Bertempat di gedung pertemuan Desa Pluneng kecamatan Kebonarum, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermasdes) Pemkab Klaten hari Rabu (17/5/2023) menyelenggarakan Santi Aji  dan Simulasi Pemungutan Suara Pemilihan Kepala Desa Serentak  gelombang pertama tahun 2023 di Kabupaten Klaten.

Dalam kata sambutannya, Kepala Dispermasdes Kabupaten Klaten, Sri Wahyuni Rahayu menyampaikan, pada pelaksanaan Pilkades serentak gelombang pertama  tahun 2023 di wilayah kabupaten Klaten diikuti oleh 67 desa di 22 wilayah kecamatan.

” Peserta yang mendaftar kepada Panitya Pilkades sebanyak 234 orang, 39 perempuan dan 195 laki laki. Dari sejumlah 234 tersebut ada 7 orang bakal calon kades yang berstatus sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN). Kepada bakal calon kades yang berstatus ASN harus mengajukan ijin terlebih dahulu kepada atasannya…” ungkap Sri Wahyuni Rahayu.

Sementara bupati Klaten, Hj. Sri Mulyani minta kepada para Panitya Pilkades untuk  bekerja secara profesional, melaksanakan aturan perundangan yang berlaku sehingga Pilkades dapat terlaksana aman, lancar, jujur, adil serta sukses tanpa ekses.

” Meski begitu, bupati bersama unsur Forkopimda yang lain yaitu Kapolres dan Dandim akan memetakan daerah daerah yang memiliki potensi kerawanan.. Pilkades ini tingkat kerawanannya tinggi, karena persaingan yang ketat diantara para Calon. ..” jelas bupati.

” Ada lho, karena ketatnya persaingan, di dalam masyarakat terjadi pengkotak kotakan antara pendukung satu calon dengan pendukung calon yang lain sehingga saat masa jabatan Kades sudah habis, sisa sisa persaingan antar pendukung masih ada…” lanjut bupati.

Acara Santi Aji dan Simulasi Pemungutan Suara Pilkades kabupaten Klaten hari ini dihadiri oleh Bupati Klaten, Hj. Sri Mulyani, Assisten Satu Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial Sekda Klaten, Jaka Purwanto,  Kepala Dispermasdes  Klaten, Sri Wahyuni Rahayu, seluruh ketua Panitya dan Sekretaris Panitya Pilkades dari 67 desa yang melaksanakan Pilkades, kasie Tata Pemerintahan dari 22 kecamatan. Red

banner 468x60
Avatar photo

Author: 

Related Posts

Comments are closed.