banner 468x60

Dalam Rangka Pengundian Gebyar Hadiah PT BPR Bank Klaten

 News
banner 468x60

 

Suarapamong.com Klaten (25/08/2020) Dalam rangka Pengundian Hadiah Tabungan Simba dan Semar PT BPR Bank Klaten diusia yang ke-69 tahun ini dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab kepada para nasabahnya meski dalam situasi Pandemi Covid-19

Menurut Direktur PT BPR Bank Klaten Tulus Yunianto menjelaskan, kondisi perbankan dimasa pandemi sempat ada kekhawatiran, pasalnya beberapa nasabah pada bulan Maret 2020 mengalami gangguan usaha (karena dampak covid19). Penarikan tabungan banyak terjadi pada momen Ramadhan dan idul Fitri, sehingga ada pengetatan likuiditas dan alami penurunan angsuran dari nasabah.

“Bulan April sampai Mei ada penurunan pendapatan hingga 60%, atas petunjuk Otoritas Jasa Keuangan (OJK) maka dilakukan perubahan rencana bisnis Bank, hasilnya awal April ada relaksasi stimulus untuk BPR maupun nasabah dari kebijakan regulasi pemerintah pusat serta OJK,” ungkap Tulus (25/08).

Lanjut Tulus, PT BPR Bank Klaten akhirnya membuat Standar Operasional Prosedur (SOP) bagi nasabah dalam penanggulangan covid19 yakni penangguhan kepada para debitur (yang benar-benar terdampak) dilonggarkan selama 6 bulan, prakteknya ada debitur yang hanya bayar bunganya saja, ada penundaan pokok saja, pengurangan suku bunga, meminta perpanjangan jangka waktu untuk memperkecil angsuran.

“Kami optimis dan punya komitmen dalam kurun waktu 2 sampai 3 tahun kedepan Aset PT BPR Bank Klaten tembus Rp1 T dan mampu jadi BPR terbesar Se-Soloraya (dalam jangka menengah),” harapnya. (Widi/Red)

banner 468x60

Author: 

Related Posts

Comments are closed.