Suarapamong.com – Klaten, 22/03/2024 Candi Prambanan merupakan candi Hindu terbesar di Indonesia. Dengan segala keindahannya dari berbagai sisi, kawasan Candi Prambanan mulai dilirik sebagai tempat berlangsungnya berbagai event skala nasional hingga internasional. PLN berencana membangun instalasi listrik terintegrasi, guna mencukupi kebutuhan pasokan listrik di kawasan tersebut. Upaya sinergi bersama TWC Prambanan saat ini tengah memasuki tahap perencanaan sistem instalasi.
Agus Yudhistira Sujana, selaku Manager PLN UP3 Klaten menyatakan antusiasnya dalam mendukung sektor pariwisata dari segi kelistrikan.
“Kami siap menyuplai seluruh kebutuhan listrik di kawasan Candi Prambanan, sehingga melalui sinergi ini kita bisa mewujudkan kawasan wisata yang menggunakan energi bersih,” ujar Agus.
Dijelaskan juga bahwa PLN berencana membangun tiga gardu listrik dengan kapasitas total 750.000 VA, serta membentangkan kabel sepanjang 1.705 meter di sekitar kawasan candi. Tentunya, dengan mempertimbangkan aspek estetika agar tidak mengganggu keindahan. Dengan adanya infrastruktur kelistrikan tersebut, diharapkan dapat memasok listrik ke beberapa venue mulai dari lapangan Syiwa, Brahma, Wisnu, Garuda hingga Nandhi.
Event yang pernah digelar di kawasan candi Prambanan seperti Prambanan Jazz, JogjaROCKarta hingga rangkaian acara G20 sebelumnya selalu mengandalkan pasokan listrik dari genzet. Energi bersih dirasa perlu dihadirkan, sehingga dapat mengangkat wajah pariwisata Indonesia. Untuk itu, pasokan listrik dari PLN hadir untuk mendukung kawasan Candi Prambanan menjadi venue event bertaraf internasional.Red